Jumat, 22 Mei 2009

Ahyadi : Membangun Pariwisata Tidak Mengurangi Makna Naek Dango

Ahyadi : Membangun Pariwisata Tidak Mengurangi Makna Naek Dango

Perhelatan Naek Dango 2009 di Kota Singkawang siap digelar. Gawe setahun sekali itu akan dipusatkan di Stadion Kridasana selama lima hari, 23 – 27 Mei mendatang. Selain sebagai aktualisasi adat budaya etnis Dayak, agenda yang diprakarsai Dewan Adat Dayak (DAD) Kota Singkawang bersama Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga Kota Singkawang juga dimaksudkan untuk membangun dunia pariwisata di Kota Singkawang.



”Karena untuk tujuan pariwisata itu, kami memutuskan untuk menggunakan Stadion Kridasana. Jarak tempuhnya sangat terjangkau, baik untuk masyarakat ataupun para turis,” kata Ketua Panitia Pelaksana, Ahyadi.

Ahyadi menjamin, tujuan untuk membangun pariwisata itu tidak akan mengurangi makna dari Naek Dango. Naik dangau sendiri sebagai wujud Syukur atas hasil panen, yang telah diperoleh pada tahun ini.

”Untuk meramaikan acara Naik Dango itu, juga akan dilaksanakan berbagai perlombaan, seperti nyanyi, fashion show, pangkak gasing, nyumpit, dan terompa,” terang Ahyadi.

Ahyadi mengatakan, perayaan naik dangau itu akan diikuti pentas 13 entis perwakilan kabupaten dan kota se Kalimantan Barat. Lebih berkesan lagi, Naik dangau itu rencananya akan dihadiri Gubernur Kalimantan Barat, Cornelis.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar